Thursday, June 28, 2007

Citizen jurnalism


Amherst, Massachusetts, USA - 28/06/2007, --- Saat ini sedang berkembang trend baru di Amerika Serikat (AS) sesuatu yang disebut dengan Citizen Jurnalism. Sebuah aktifitas jurnalisme oleh masyarakat yang sedang tumbuh dan semakin pesat akibat meluasnya penggunaan internet, kebutuhan akan publikasi ide-ide, dan pendapat-pendapat masyarakat serta dilain sisi juga sebagai reaksi ketidakpuasan terhadap pemberitaan yang kurang seimbang yang ditampilkan oleh media-media yang ada. Dengan hanya sebuah Blog masyarakat dapat menyampaikan kejadian yang terjadi dilingkungannya atau "melawan" pemberitaan yang disampaikan media komersial yang ada, jika memang ada ketidak akuratan berita.
Akses terhadap internet di AS telah sangat meluas, dimulai dari kalangan atas, kalangan terpelajar, murid-murid sekolah SMA, dan akhirnya masyarakat luas. Besarnya akses masyarakat terhadap internet mengakibatkan penurunan minat membaca media cetak atau surat kabar. di Boston, ibukota negara bagian massachusetts, tingkat penjualan media cetak turun 10-30% dalam 3 tahun terakhir ini. Dengan internet dan printer dirumah, orang bisa memilih berita dan mencetak berita yang dia sukai. Blog dan Citizen jurnalism kemudian menjadi trend baru setelah berkembangnya akses internet dan mengakarnya budaya gemar membaca, demokrasi dan kebebasan menyampaikan pendapat di masyarakat AS.
Melalui Blog mereka bisa menulis segala hal dan aktifitas club-club atau individu yang tidak bisa mereka publikasikan di media cetak yang ada karena faktor tingkat kepentingannya yang spesifik, seleksi atau sensor dewan redaksi yang mungkin menilai tulisannya tidak layak muat, atau adanya biaya yang harus dikeluarkan. Bahkan pada hari-hari kedepan Blog-blog dari Citizen Jurnalism ini akan menjadi penyeimbang opini dari jurnalis media besar atau kecil yang ada, mungkin juga akan mempersempit terjadinya pemberitaan yang miring dan tidak seimbang, atau dapat mengungkap fakta yang lebih akurat karena masyarakat lebih dekat ditempat terjadinya suatu perkara dan lebih menguasai medan.
Citizen Jurnalist juga dapat memuat aktifitas spesifik masyarakat tertentu atau kelompok tertentu yang mungkin akan berharga bagi media yang mungkin sulit dijangkau oleh para jurnalisnya karena jaraknya yang jauh atau sulit dijangkau. Tulisan para Blogger bisa dikutip oleh media besar tanpa media itu harus mengirim jurnalisnya ketempat kejadian perkara. Hal ini akan mengirit biaya operasional media bukan? sebuah kolaborasi baru antara media dan para blogger akan lahir (HNP)

No comments:

Post a Comment